============================================================================================ ============================================================================================

Tuesday, March 12, 2013

Dampak Rokok



Dampak Perilaku Merokok

         Kerugian yang ditimbulkan dari perilaku merokok sangat banyak bagi kesehatan tapi sayangnya masih saja banyak orang yang tetap memilih untuk menikmatinya. Dalam asap rokok terdapat 4000 zat kimia berbahaya untuk kesehatan, dua diantaranya adalah nikotin yang bersifat adiktif dan tar yang bersifat karsiogenik.
         Sebagaimana halnya berbagai aktivitas, merokok ada dampak yang ditimbulkannya, baik dampak  positif  maupun  dampak negatif. Namun jika kita kaji lebih dalam merokok banyak mengandung dampak negatifnya dibanding dampak positifnya. Meskipun demikian, jumlah perokok tiap tahunnya semakin meningkat.

Dampak positif merokok
Meskipun didalam bungkus rokok itu sendiri tertulis peringatan bahwa merokok dapat menyebabkan serangan jantung, kanker, impotensi, serta gangguan kehamilan dan janin, tetapi seperi tidak diperdulikan oleh para perokok. Kebanyakan para perokok mengatakan mulut terasa asam jika tidak merokok terlebih lagi setelah makan. Beberapa hal dianggap sebagai manfaat dari merokok adalah sebagai berikut:
a.       Mengurangi stress, tekanan perasaan yang kurang enak, secara tidak langsung menjadikan remaja lebih berani. Mengurangi stress, tekanan perasaan yang kurang enak, secara tidak langsung menjadikan seseorang lebih berani.
b.      Menimbulkan perasaan nikmat.
c.       Mempererat pergaulan antar kawan, terutama bila semua kawan merokok.
d.      Meningkatkan keberanian dan perasaan jantan, jagoan dan macho.
e.       Mengurangi nafsu makan, sehingga bisa mencegah kegemukan.

Dampak negatif merokok
Sebenarnya jika kita mengetahui apa yang dihasilkan dari merokok adalah suatu hal yang belum jelas ada manfaatnya bahkan tidak ada manfaatnya terlebih lagi dari segi kesehatan, merokok sangat berbahaya bagi kesehatan. Dalam bungkus rokok itu sendiri dicantumkan peringatan pemerintah bahwa merokok dapat menyebabkan serangan jantung, paru-paru, kanker, impotensi serta gangguan kehamilan dan janin. Dibawah ini akan disampaikan kerugian dari merokok antara lain:
a.       Rokok mengandung 4000 jenis bahan racun yang berbahaya bagi kesehatan, antara lain yang telah dikenal baik adalah karbon monoksida (co) yang bisa mematikan, nikotin yang mendorong pengapuran jantung dan pembuluh darah, tar yang dapat menyumbat dan mengurangi fungsi saluran nafas dan menyebabkan kanker, serta berbagai racun pada hati, otak dan pembentuk kanker.
b.      Rokok menurunkan konsentrasi, misalnya sewaktu mengemudi dan berpikir.
c.       Rokok menurunkan kebugaran.
d.      Rokok bukan hanya meracuni para perokok sendiri, namun juga orang disekitarnya (sebagai perokok pasif) dengan bahaya yang sama.
e.       Rokok menimbulkan ketergantungan dan perasaan kehilangan sesuatu. Kalau rokok tidak tersedia, yang berakibat pada penurunan prestasi belajar dan bekerja.
f.       Membeli rokok merupakan bentuk pemborosan, mengingat bahaya yang diakibatkan oleh rokok. Dengan kata lain, membeli rokok sama dengan membeli bahaya rokok. Menurut WHO, merokok akan menciptakan beban ganda, karena merokok akan mengganggu kesehatan sehingga lebih banyak biaya harus dikeluarkan untuk mengobati penyakitnya. Apalagi untuk remaja yang sebagian besar masih sekolah dan belum dapat mendapatkan penghasilan sendiri.
g.      Rokok dapat menyulut kebakaran

Selain beberapa hal di atas juga ada beberapa kerugian lainnya dari merokok yaitu:
a.       Merokok dapat menyebabkan penyakit pada alat pencernaan.
b.      Merokok meningkatkan tekanan darah.
c.       Merokok meningkatkan prevalensi gondok.
d.      Merokok dapat menyebabkan gangguan pada pembuluh darah.
e.       Merokok dapat memperpendek usia.
f.       Merokok menghambat buang air kecil.
g.      Merokok menimbulkan amblyopia atau penglihatan menjadi kabur.
h.      Merokok bersifat adiksi (ketagihan)
i.        Merokok membuat lebih cepat tua dan memperburuk wajah.
j.        Rokok penyebab polusi udara dalam ruangan.
k.   Merugikan orang di sektar dengan bahaya yang sama (perokok pasif)
l.    Dapat menyulut kebakaran

Beberapa kerugian atau dampak negatif tentang  merokok yang telah disampaikan di atas sebenarnya lebih memperjelas bahwa merokok itu banyak sekali kerugiannya. Sering kita dengar istilah merokok dapat menyebabkan kematian, sebenarnya merokok bukan penyebab kematian melainkan merokok dapat memicu suatu penyakit yang dapat menyebabkan kematian. Begitu banyaknya kerugian yang ditimbulkan akibat merokok semoga saja para perokok menyadari akan kerugian-kerugian itu dan meninggalkan aktivitas merokoknya.

Pengaruh Rokok pada Tubuh

Pada awalnya, nikotin menyebabkan tubuh melepaskan adrenalin. Adrenalin menyebabkan denyut jantung dan tekanan darah meningkat serta merangsang tubuh melepaskan insulin. Pelepasan insulin membuat tubuh mengira terdapat kelebihan glukosa dalam darah. Itu sebab, perokok sering melaporkan terjadinya penurunan nafsu makan. Asap rokok yang dihirup juga memiliki efek negatif pada tubuh: Karbon monoksida pada asap rokok berpotensi merusak paru-paru dan dinding arteri, sehingga meningkatkan potensi serangan jantung, stroke, dan pembekuan darah.


Pengaruh Nikotin pada Otak
        Selain tubuh, nikotin juga mengakibatkan kerusakan pada otak. Otak terdiri atas jutaan neuron atau sel yang mentransfer informasi ke seluruh sistem saraf. Antara dua neuron terdapat sinapsis, di mana informasi ditransmisikan. Neuron melepaskan zat kimia yang disebut neurotransmitter yang mengikat sel neuron lain sehingga membentu jalinan. Di otak, nikotin mengikatkan dirinya ke subset neuron yang biasanya mengikat asetilkolin neurotransmitter. Hal tersebut akhirnya menghalangi neuron mentransmisikan pesan-pesan yang berkaitan dengan gerakan otot dan tingkat energi. 
        Ketika nikotin memblok reseptor tersebut, tubuh akan melepaskan lebih banyak asetilkolin dalam upaya untuk menemukan sinapsis antar neuron. Asetilkolin yang berlebih lantas membuat otak melepaskan neurotransmitter lain yang disebut dopamin yang mengontrol pusat kesenangan/kenyamanan pada otak. Peningkatan kadar asetilkolin membuat orang merasa lebih waspada, sedang peningkatan dopamin membuat seseorang merasa rileks. Tingginya tingkat asetilkolin dan dopamin menjadi sinyal bagi otak untuk melepaskan endorfin dan glutamat. Endorfin menghasilkan perasaan senang atau rileks sedangkan glutamat merekam sensasi rileks ini sehingga mendorong penggunaan lebih lanjut yang ujungnya menyebabkan kecanduan nikotin.


Pengaruh Merokok Untuk Kesehatan Jantung
         Setiap kali seseorang menyalakan sebatang rokok, jantung akan berdetak lebih cepat dan terus berdenyut lebih cepat selama beberapa menit setelah memadamkannya. Ahli jantung mengatakan, merokok memiliki efek buruk pada sirkulasi darah. Nikotin merangsang sistem saraf sehingga menyebabkan jantung berdetak lebih cepat selama dan setelah merokok. Selain itu, zat beracun dalam rokok memasuki aliran darah dan menghambat transfer oksigen ke seluruh organ vital tubuh. Dalam upaya memulihkan pasokan oksigen ke organ-organ tersebut, otak lantas memerintahkan jantung untuk bekerja lebih keras (terjadi peningkatan denyut jantung) untuk memenuhi kebutuhan oksigen tubuh. Hal ini akan menyebabkan perasaan lelah pada fisik. Seiring waktu berlalu, jantung yang berdetak cepat dapat membahayakan jantung dan merusak arteri.
         Dengan berhenti merokok seseorang membiarkan jantung untuk bekerja lebih santai tetapi dengan efisiensi yang meningkat. Efek positif berhenti merokok dapat terlihat langsung dari frekuensi denyut jantung yang terus berkurang. Manfaat lain dari berhenti merokok adalah meningkatkan kemampuan paru-paru menyuplai oksigen sehingga akan mengurangi kerja jantung dalam memasok oksigen ke sel-sel melalui darah. Merokok yang dikombinasikan dengan kurang olahraga menjadi fenomena manusia moderen yang dapat merugikan kesehatan jantung. Dari sisi manapun, berhenti merokok akan sangat menguntungkan bagi jantung serta meningkatkan taraf kesehatan secara umum.


Efek Negatif Nikotin Terhadap Paru-paru


          Menurut National Cancer Institute, sekitar 87 persen kematian akibat kanker paru-paru disebabkan oleh merokok. Bahan paling aktif dalam rokok adalah nikotin. Nikotin merupakan zat alkaloid yang secara alami ditemukan pada tanaman tembakau. Dalam dosis kecil, nikotin bisa menyebabkan kecanduan, sedangkan dalam dosis besar nikotin dapat menjadi racun bagi tubuh. Terlepas dari dosis, nikotin dapat memengaruhi paru-paru baik secara langsung maupun tidak langsung.

a.        Transportasi Oksigen
Nikotin secara langsung memengaruhi paru-paru melalui aliran darah. Ketika nikotin memasuki aliran darah melalui paru-paru, tekanan darah meningkat sementara, menyebabkan arteri di seluruh tubuh menjadi lebih sempit. Hal ini membatasi jumlah darah yang dapat diedarkan ke seluruh tubuh. Peredaran darah yang terhambat akan membatasi kemampuan paru-paru mengedarkan oksigen ke seluruh tubuh. Lebih runyam lagi, karbon monoksida yang menyertai rokok semakin membatasi jumlah oksigen yang dapat diangkut darah.
b.      Pertumbuhan Kanker
Meskipun nikotin tidak secara langsung menyebabkan kanker paru-paru, kanker fase awal yang telah terbentuk di paru-paru akan semakin cepat berkembang akibat paparan nikotin. Tumor yang terpapar nikotin melalui merokok berkontribusi terhadap pertumbuhan dan perkembangan sel kanker.
c.       Efek Tidak langsung
Sebagian besar efek nikotin pada paru-paru tidak disebabkan oleh nikotin itu sendiri melainkan oleh efek adiktif pada tubuh. Nikotin menstimulus perasaan rileks pada otak dan menyebabkan kecanduan.
Efek merusak rokok pada paru-paru tidak hanya disebabkan nikotin, melainkan juga kumpulan bahan kimia beracun yang terdapat pada rokok. Bahan kimia ini bisa merusak dan mengubah struktur sel jaringan paru-paru. Perubahan sel yang tak terkendali berpotensi berkembang menjadi kanker.


Efek Rokok Pada Wanita

1)      Tembakau dan gangguan ginekologi
 Merokok mengurangi sekresi estrogen yang diduga bertanggung jawab atas gangguan menstruasi termasuk timbulnya rasa nyeri. Merokok juga bisa menyebabkan perubahan nada suara dan peningkatan bulu tubuh. Proses menopause terjadi 1 sampai 2 tahun lebih awal di kalangan perokok. Tembakau juga bisa memperbesar resiko perkembangan lesi prakanker leher rahim.
2)      Tembakau dan kulit
Efek karena kurangnya oksigenasi kulit, perokok wanita akan mengalami kulit kusam. Efek lain, kulit akan menjadi kendur dan tidak elastis. Tembakau juga bisa menyebabkan keriput muncul sebelum waktunya, berkisar dari 10 sampai 20 tahun lebih awal.
3)      Tembakau dan pil
35% perempuan berusia 20 sampai 44 tahun yang merokok sambil mengambil pil KB, mengalami 4 sampai 10 kali risiko masalah kardiovaskular. Menggabungkan KB dengan rokok bisa menimbulkan bahaya kesehatan serius, terutama pada wanita berusia diatas 35 tahun. Darah mengental dan risiko trombosis, stroke dan gangguan vaskuler otak (stroke) dapat muncul akibat tembakau.
4)      Merokok dan kehamilan
Merokok dapat menurunkan kesuburan wanita hingga 50%. Tembakau bisa menyebabkan lendir leher rahim mengental, mencegah perkembangan sperma, serta menurunkan level estrogen yang dapat mengurangi kualitas dinding rahim dan membatasi aliran darah yang diperlukan untuk implantasi telur. Merokok meningkatkan risiko keguguran hingga 3 kali lipat. Efek lain, pertumbuhan janin juga dapat terganggu akibat kurangnya pasokan oksigen. Bayi yang dilahirkan juga cenderung berbobot rendah (kurang dari 200 gram saat lahir). Wanita perokok juga akan menghasilkan ASI 25% lebih sedikit dibandingkan wanita non-perokok.
5)      Tembakau dan berat badan
Merokok bisa mengurangi sensitivitas terhadap rasa dan bau. Selain itu, nikotin akan memperlambat penyimpanan lemak dan meningkatkan pengeluaran energi sampai 200 kalori per hari dibandingkan non-perokok. Para perokok memiliki berat badan lebih rendah daripada non perokok. Berhenti merokok bukan berarti seorang wanita akan kelebihan berat badan, namun akan membuatnya memiliki berat badan normal. Berhenti merokok yang dikombinasikan dengan olahraga teratur akan menjaga berat badan pada level ideal.


======================================================
 Jelaskan bagaimana reaksi anda ketika teman dekat anda mengajak anda untuk mencoba rokok!
Komentar:


2 comments:

  1. Menolaknya
    karna saya tau rokok bisa merugikan saya dan org2 di sekitar saya


    Diandah R.B (Smpn 1 Gondang Wetan)

    ReplyDelete